Selasa, 24 Juni 2014

Kegiatan Kelompok Tekkom 6C



 
                                                        KEGIATAN KELOMPOK TEKKOM 6C
            Untuk memenuhi tugas mata kuliah teknik komunikasi yang salah satunya adalah pembuatan film dengan tema bencana alam, kelompok tekkom 6c membuat film dengan bertemakan banjir rob. Untuk itu kelompok tekkom 6c melakukan penggambian gambar atau syuting untuk pembuatan film tersebut. syuting ini dilakukan di beberapa tempat tetapi masih di sekitar kota semarang.
            Cerita film pendek kelompok 6c adalah suatu keluarga sederhana yang tinggal di daerah Kampung Melayu, yaitu suatu kampung yang terletak di Kecamatan Semarang Utara yang sering terkena dampak banjir rob setiap kali air laut pasang. Anak terakhir di dalam keluarga tersebut memiliki mimpi yang tinggi untuk mengubah keadaan kampungnya khususnya dalam penataan kotanya.
            Syuting dilakukan oleh semua kelompok tekkom 6c sesuai dengan tugas dan peran masing-masing anggota kelompok. Untuk setting pertama yaitu rumah sebagai tempat tinggal keluarga sederhana menggambil lokasi pada salah satu rumah anggota kelompok kami. Syuting untuk pembuatan film bertemakan banjir rob ini memakan waktu sekitar tiga hari.
            Untuk proses editing film sebagai hasil akhir dari tugas teknik komunikasi dilakukan oleh salah satu anggota kelompok 6c yang menguasai software untuk editing film. Proses editing film ini memerlukan waktu yang cukup lama karena mengolah data potongan video untuk di jadikan suatu film dengan suatu komposisi yang pas dan menarik. Semoga film hasil karya kelompok tekkom 6c dapat dinikmati oleh teman-teman sekalian dan juga dapat menjadi hiburan.

Unknown

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.

1 komentar:

 

Copyright @ 2013 Semangat Dunia.